Wednesday, June 3, 2015

catur

Catur:

Sejarah catur:
Asal-usul catur tidak terlalu diketahui, tetapi sebagian besar orang percaya catur berevolusi dari pemainan seperti catur dari India dari 2000 tahun yang lalu dan permainan catur yang kita ketahui sekarang sudah ada sejak abad 15 dimana saat itu sangat popular di eropa.

Tujuan permainan:

Catur adalah permainan yang dimainkan antara dua lawan dari sisi yang berlawanan dari papan yang total berisi 64 kotak hitam dan putih setipa pemain memiliki 16 bidak yang terdiri dari: 1 raja, 1 ratu, 2 benteng, 2 uskup, 2 kuda/ksatria dan 8 pion. Tujuan dari permainan ini untuk menangkap/mensekak raja lainnya. Pemainan selesai ketika salah satu raja dalam posisi mau diambil atau tidak bisa bergerak




Memulai permainan:

            pada awal permainan catur bida-bidak catur di letakan di atas papan catur seperti gambar diatas. Bidak catur tersebut kemudian diatur dengan cara yang sama setiap kali. Baris kedua (atau peringkat) diisi dengan bidak. benteng pergi di sudut-sudut, maka ksatria samping mereka, diikuti oleh para uskup, dan akhirnya ratu, yang selalu terjadi di warna yang senada sendiri (ratu putih pada putih, ratuhitam pada hitam), dan raja di sisa persegi.
Didalam permainan catur yang mulai pertama adalh bidak putih.

Bagaimana bidak bergerak

Raja:
Raja adlah bagian paling terpenting tetapi raja juga adalah bidak paling terlemah. Raja hanya bisa maju 1 kotak tetapi ke segala arah: maju, mundur, ke kanan, ke kiri dan diagonal.

Ratu:
Ratu adalah bidak plaing terpenting kedua dan paling kuat, dia bisa bergerak kesuluruh arah seperti raja dan menyusuri semua kotak. Tetapi jika ratu tertangkap kemungkinan besar pemain akan kalah jadi disarankan jangan cepat cepat megeluarkan ratu.

Benteng:
Benteng bergerak seperti ratu meyusuri semua kotak tetapi dia hanya bergerak maju, mundur, ke kanan dan ke kiri.

Kuda:
Kuda bergerak berbeda dengan bidak yang lain kuda bergerak dua kotak dan satu kotak lagi 90 derajat atau bergerak seperti bentuk huruf L dan kuda satu satunya bidak yang bisa bergerak melalui bidak lain.

Uskup:
Uskup hanya mempunyai satu gerkan yaitu bergerak secara diagonal atau lebih gampang bergerak seperti bentuk huruf V.

Pion:
Pion mempunyai tiga gerakann gerkan pertama hanya bisa dilakukan sekali yaitu saat memulai permainan, Pemain bisa memilih memajukan pion dua kotak kedepan atau satu kotak kedepan, yang kedua adalah setelah permainan dimulai dan pion bergerak dari posisi awal dia hanya bisa bergerak satu kotak sepanjang permainan dan gerakan terakhir pion hanya bisa menangkap musuh jika pada posisi diagonal dan hanya beda satu kotak.


Pion mungkin bidak paling lemah tetapi dia akan berubah menjadi ratu, benteng, kuda, uskup jika bisa ke ujung papan lawan.

Berenang

Renang adalah olahraga yang mengutamakan kecepatan, mau jarak jauh ataupun dekat. Perenang yang dapat menyelesaikan jarak lintasan tercepat adalah pemenangnya karena berenang adalah olahraga yang mengukur waktu.

Untuk olahraga, ada empat gaya yang dilombakan dalam pertandingan.
  • Gaya Dada
Gaya dada adalah gaya berenang yang posisinya mirip dengan katak yang sedang berenang. Posisi yang dilakukan pada gaya tersebut adalah dengan posisi dada menghadap ke permukaan air dan batang tubuh selalu dalam keadaan tetap. Kedua belah kaki menendang ke arah luar sementara kedua belah tangan diluruskan di depan. Kedua belah tangan dibuka ke samping seperti gerakan membelah air agar badan maju lebih cepat ke depan. Gerakan tubuh meniru gerakan katak sedang berenang sehingga disebut gaya katak. Pernapasan dilakukan ketika mulut berada di permukaan air, setelah satu kali gerakan tangan-kaki atau dua kali gerakan tangan-kaki.


  • Gaya Bebas
Gaya Bebas adalah gaya berenang yang bisa membuat orang berenang lebih cepat dibanding gaya yang lain. Renang gaya bebas tidak diatur oleh Federasi Renang Internasional (FINA) sepertil ketiga gaya berenang lainnya. Posisi yang dilakukan pada gaya tersebut adalah dengan posisi dada menghadap ke permukaan air dan kedua belah tangan secara bergantian dicambukkan naik turun ke atas dan ke bawah. Pernapasan dilakukan saat lengan digerakkan ke luar dari air, saat tubuh menjadi miring dan kepala berpaling ke samping.

  • Gaya Punggung
Gaya punggung adalah gaya berenang yang posisinya tidak menghadap permukaan air tetapi posisinya terlentang. Orang mudah mengambil napas tetapi, tidak bisa melihat kedepan. Dalam perlombaan berenang, perenang gaya punggung melakukan start dari dalam air. Posisi yang dilakukan pada gaya tersebut adalah posisi punggung menghadap ke permukaan air. Gerakan kaki dan tangan serupa dengan gaya bebas, tapi dengan posisi tubuh telentang di permukaan air. Kedua belah tangan secara bergantian digerakkan menuju pinggang seperti gerakan mengayuh. Mulut dan hidung berada di luar air sehingga mudah mengambil atau membuang napas dengan mulut atau hidung.

  • Gaya Kupu-kupu
Gaya kupu-kupu adalah gaya berenang yang paling sulit untuk dipelajari dan juga yang paling baru. Posisi yang dilakukan pada gaya tersebut adalah dengan posisi dada menghadap ke permukaan air. Kedua belah lengan secara bersamaan ditekan ke bawah dan digerakkan ke arah luar sebelum diayunkan ke depan. Sementara kedua belah kaki secara bersamaan menendang ke bawah dan ke atas seperti gerakan sirip ekor ikan atau lumba-lumba. Udara dihembuskan kuat-kuat dari mulut dan hidung sebelum kepala muncul dari air, dan udara dihirup lewat mulut ketika kepala berada di luar air.



Selain dilakukan sebagai olahraga, ada banyak penyakit yang dapat disembuhkan lewat kegiatan renang. Renang tidak perlu dilakukan secara cepat dan tidak ditandingkan, hanya dengan mengapung diatas air sudah dapat memberikan efek baik ke dalam tubuh manusia. Terbukti karena renang dapat menyembuhkan asma. Berenang dapat membuat paru-paru lebih rileks dan tidak adanya tekanan dalam bernafas. Menurut survey, banyak dokter untuk berenang bagi penderita asma. Selain menyembuhkan asma, renang juga dapat dilakukan untuk penyakit kronik pada leher, punggung dan lutut dan juga penyakit osteoporosis dan osteoarthritis. Stamina juga dapat ditingkatkan dan berat badan dapat turun dalam melakukan aktivitas renang.

Berenang dapat dilakukan sebagai kegiatan rekreasi. Gaya dada adalah gaya yang paling populer sewaktu orang melakukan rekreasi. Kepala bisa berada di atas air dalam waktu yang lama. Orang yang sedang belajar berenang biasanya memulai dari mempelajari gaya dada. Selain itu, manusia berenang di laut, sungai dan di danau sebagai bentuk rekreasi. Mereka dapat bermain di air ataupun hanya merilekskan badan.

Cara Membuat robot kecoa

Robot adalah mesin yang di design agar dapat menerima satu atau banyak tugas secara berulang kali dengan kecepatan dan presisi yang tinggi. Banyak macam robot yang telah dibuat untuk berbagai macam tugas, robot bisa dikendalikan oleh manusia dari dekat maupun jauh dan juga robot bisa bergerak sendiri dengan mengunakan sensor atau semacamnya.

salah satu robot yang dapat ddibuat oleh orang yang baru saja belajar the mekanika dan robotika adalah robot kecoa.

Robot kecoa adalah robot yang dibuat untuk mempelajari hal dasar tentang komponen elektronik, simbol elektronik dan kabel diagram. Berikut cara pembuatannya:

1.Hal yang pertama yang harus dilakukan adalah menyiapkan seluruh peralatan yang dibuat yaitu:
- 2 Dinamo
- 2 meter kabel positif dan negatif
- baterai
- tempat baterai
- solder
- lem tembak
- benang gitar
-switch
-4 ban mobil mainan kecil
-tang

2.selanjutnya memasang kabel positif dan negatif sesuai dengan kabel diagram seperti yang ada di gambar.



Di dalam skema ini kabel merah adalh kabel positif dan kabel hitam adalah negative. Kabel merah tersambung dari baterai ke switch kemudian kemotor dan kabel hitam tersambung ke LED, motor dan antenna kabel berwana biru bisa hitam ataupu merah.


3.hal yang terakhir harus dilakukan adalah mengevaluasi robot hasil karya anda apakah jaln atau tidak atau antenna bekeraja atau tidak?

Cara Membuat Tempe

Tempe adalah makanan yang berasal dari Indonesia dan mudah didapatkan dimana-mana tetapi, ada banyak orang yang tidak dapat membuatnya. Jadi, bagaimana cara membuat tempe?

Proses pembuatannya tidak terlalu sulit. Bahan yang diperlukan hanyalah kacang kedelai dan air bersih. Pertama-tama, rebuslah kacang kedelai pilihan sampai kulit kacangnya melupas, Kemudian, tiriskan kedelai yang sudah direbus dan rendam ke dalam air bersih selama setengah hari. Setelah itu, kedelai yang sudah direndam ditiris dan dicuci sampai bersih. Hal itu dilakukan berulang kali sampai kedelai terpisah dari kulitnya. Setelah itu, kedelai dicuci hingga bersih dan dikukus kurang lebih satu setengah jam. Kedelai akan digoreng sampai matang, diangkat dan di angin-anginkan. Setelah dingin, kedelai diberi ragi secukupnya, aduk sampai rata dan bungkus selama dua hari. Kedelai akan berubah menjadi tempe.

Pencucian kedelai dilakukan dengan mesin di pabrik-pabrik besar. Mesin membuat proses pembuatan lebih cepat dibanding dengan pengusaha kecil atau produksi rumahan yang mencuci kedelai secara diinjak-injak sampai kedelai terpisah kulitnya.

Team Fortress 2


Team Fortress 2 (biasa disingkat TF2) adalah first-person shooter video game multiplayer berbasis tim dikembangkan oleh Valve Corporation. Game ini dirilis pada 9 Oktober 2007 dan masih berkembang sampai sekarang; 2015. Team Fortress 2 menerima banyak kritik untuk style seni, gameplay, humor, dan penggunaan karakter dalam permainan multiplayer-satunya. Valve terus merilis konten baru, termasuk map (tempat permainan), item dan mode permainan. Pada tanggal 23 Juni 2011, TF2 menjadi free-to-play/gratis, didukung oleh mikro-transaksi untuk senjata-senjata dan barang-barang kosmetik unik dalam game.

Tim di Team Fortress 2 dibagi menjadi dua; RED dan BLU. Setiap tim masing-masing bisa mencapai lebih dari 15 orang di setiap server. Valve sendiri telah membuat banyak server di seluruh dunia; membuat pemain bisa bertemu dengan pemain dari luar negeri.

Team Fortress 2 menyuguhkan pilihan 9 karakter yang bisa dimainkan. Setiap karakter mempunyai keragaman serta kemampuan yang unik. Berikut adalah karakter-karater tersebut:

Penyerang

Scout     : Lahir di Boston, Scout merupakan karakter yang paling tercepat. Scout memakai scattergun (tipe shotgun), pistol dan baseball bat.

Soldier  : Lahir di Amerika, Soldier merupakan veteran perang dunia dan salah satu karakter yang kuat. Soldier memakai rocket launcher, shotgun, dan sebuah cangkul mini.

Pyro       : Seorang yang misterius, Pyro merupakan karakter yang sering menyergap. Pyro memakai flamethrower, shogun, dan kapak pemadam kebakaran.

Pertahanan

Engineer   : Lahir di Texas, Engineer adalah pakar pertahanan di tim, dilengkapi dengan turret otomatis dan sebuah dispenser untuk mensupport pemain-pemain yang lain. Engineer memakai shotgun, pistol, dan kunci inggris.

Heavy       : Lahir di Russia, Heavy merupakan karakter yang paling kuat dan juga paling lamban. Heavy bisa digunakan untuk mempertahankan sebuah tempat dan bisa digunakan untuk menyerang. Heavy memakai minigun, shotgun, dan kelapan tangannya sendiri.                                                
                                                                                          
Demoman : Lahir di Scotland, Demoman merupakan pemabuk yang bisa mempertahankan poin-poin penting dan menyerang dengan efektif. Demoman memakai grenade launcher, stickybomb launcher dan botol bir minumannya.

Support

Medic         : Lahir di Jerman, Medic merupakan healer utama dalam tim. Medic bisa membuat pasiennya kebal terhadap serangan dalam jangka waktu pendek. Medic memakai syringe gun, medi-gun, dan gergaji tulang.

Sniper      : Lahir di Australia, Sniper merupakan di dalam game yang bisa headshot karakter-karakter penting seperti Medic dan Engineer walaupun ia lemah. Sniper memakai sniper rifle, SMG, dan kukri.

Spy         : Lahir di Perancis, Spy merupakan karakter espionage ala James Bond yang bisa membuat pemain Engineer kesusahan dan menusuk pemain-pemain dari belakang; menghasilkan instant-kill. Spy memakai revolver, sapper, butterfly knife, dan disquise kit (membuat pemain menjadi karakter lain untuk menyusup).

Banyak tipe permainan yang disuguhkan oleh Team Fortress. Setiap game bisa berbeda-berbeda. Berikut adalah tipe-tipe game yang tersedia:

Capture the Flag : game dimana setiap tim harus menangkan flag tim musuh dan membawanya kembali ke markas mereka. Satu tim akan menang jika tim tersebut berhasil menangkap 3 flag.

King of the Hill : game dimana setiap tim harus berebut satu poin. Setelah menangkap poin tersebut, tim tersebut harus mempertahankannya sampai waktunya habis.

Attack/Defense  : game dimana RED harus mempertahankan markas mereka dari serangan BLU. Setiap masing-masing tim menang jika RED berhasil mempertahankan markasnya atau BLU berhasil menghancurkan markas RED.

Arena                : game dimana 5 sampai 6 pemain di setiap tim melawan satu sama lain. Satu tim akan menang jika mereka berhasil membunuh semua pemain tim musuh.

Team Fortress 2 bisa dijadikan sebuah game kompetitif dimana tim-tim dari luar negeri melawan satu sama lain. Biasanya game yang dipilh dalam kompetisi adalah Arena.

Walaupun Team Fortress 2 adalah video game lama, yang membuat video game tersebut masih “hidup” adalah komunitas gaming Team Fortress 2. Oleh karena komunitas-komunitas tersebut, Team Fortress 2 terus berkembang sepanjang tahun dengan tambahan senjata, map dan event-event baru.

Jika anda tertarik memainkan Team Fortress 2, anda direkomendasikan untuk melawan bot; pemain-pemain yang dikontrol dengan artificial intelligence, untuk melatih dan membiasakan diri dalam Team Fortress 2. Setelah itu, anda boleh memilih server-server tersedia dan main dengan pemain-pemain yang lain. 

Animasi


Animasi adalah film yang terbuat dari banyak gambar yang bergerak. Pada penemuannya, film animasi dibuat dengan gambar-gambar buatan tangan. Pada jaman sekarang, dengan bantuan computer dan teknologi, pembuatan animasi menjadi sangat mudah. Akhir-akhir ini, lebih banyak animasi 3 dimensi daripada animasi 2 dimensi. Walaupun begitu, animasi bukanlah sesuatu yang mudah untuk dilakukan.

Pada awal penemuan, semua film animasi seperti Mickey Mouse dan Tom & Jerry, dibuat dengan gambar-gambar buatan tangan yang bisa mencapai 100 hingga 300 gambar untuk pergerakan dalam beberapa detik seperti berjalan. Selain itu, pembuatan gambar-gambar tersebut sangatlah lama dan bisa memakan beribu-ribu jam kerja. Selain animasi, film-film seperti ini membutuhkan efek suara dan latar musik dan semua dilakukan dengan tenaga kerja manusia. Latar musik biasanya dibuat oleh orkestra.  Oleh karena itu, film animasi seperti Tom & Jerry biasanya ditayangkan di movie theater (bioskop).


Pada jaman sekarang, dengan bantuan teknologi dan komputer, membuat animasi jauh lebih mudah. Biasanya, pembuatan animasi sekarang dibuat dengan rendering 3 dimensi menggunakan graphic design. Selain itu, jika mau membuat suatu animasi, sudah disiapkan film editor di komputer. Walaupun begitu, pembuatan animasi masih memakan banyak waktu. Banyak studio animasi memerlukan banyak tenaga kerja dan membagi mereka untuk area tertentu (misalnya ada group animasi, group musik, group editing dsb.).

Membuat animasi seorang diri adalah pekerjaan yang paling berat karena semua harus dikerjakan oleh diri sendiri. Jika ingin membuat sebuah animasi seorang diri, anda harus:
  1. Bertekad kuat
  2. Tidak boleh bermalas-malasan
  3. Mengatur waktu dengan baik
  4. Meminta bantuan jika tidak sanggup

Pemanasan Global

Pemanasan Global
 Oleh: Aget Aviano
Pemanasan Global adalah meningkatnya suhu rata-rata permukaan bumi akibat peningkatan jumlah emisi Gas Rumah Kaca di atmosfer. Pemanasan Global akan diikuti dengan Perubahan Iklim, seperti meningkatnya curah hujan di beberapa belahan dunia sehingga menimbulkan banjir dan erosi. Sedangkan, di belahan bumi lain akan mengalami musim kering yang berkepanjangan disebabkan kenaikan suhu.  
            Gas rumah kaca adalah senyawa gas apapun yang ada di atmosfer yang mampu menyerap radiasi inframerah atau panas. Gas rumah kaca yang utama adalah karbon dioksida, gas metana dan nitro oxide. Sumber – sumber gas rumah kaca adalah pembakaran batu bara, gas alami dan bensin. Pembakaran bensin paling utama adalah mobil, truk, motor dan lain-lain. Karena ada banyak sekali jumlah transportasi roda emat dan dua ini pelepasan gas rumah kaca semakin banyak ke atmosfer.

Tapi apa hubungan gas rumah kacadengan pemansan global? Panas matahari yang datang dari luar angkasa ke bumi seharusnya beberapa dipantulkan balik kembali ke angkasa. Tetapi karena ada gas rumah kaca di atmosfer panas yang seharusnya dipantulkan keluar angkasa tetap di tahan oleh gas rumah kaca di atmosfer bumi. Karen panas itu masih ada di atmosfer bumi temperature bumi pun naik.
            Efek-efek gas rumah kaca terhadap bumi sangat terlihat. Es di kutub utara dan selatan meleleh dengan cepat, ini jugatermasuk es dari pegunungan dan esa di lautan. Saat es meleleh ini meningkatkan tinggi air laut. Kenaikan air laut sangat berbahya bagi pulau-pulau kecil dan negara yang terletak dibawah permukaan laut.

            Karena polusi di udara semakn banyak udara kita semakin beracun. Di cina karena olusi udara sangat ekstrim banyak sekali gagal panen yang terjadi, ini mengakibatkan kerugian milyaran dolar. Bukan hanya pertanian yang terkena dampak pemansan global, ekosistem diseluruh dunia sedang merasai dampak dari peningkatan suhu permukaan bumi. Karena itu banyak sekali hewan atau tanmana yang terpengaruh dan harus mengubah pola hidup merek, dan bila satu anggota sebuah ekosistem terkena pengaruh pemansan global anggota-anggota lain juga akan merasakan dampaknya karena mereka semua terhubung.

Menurut badan perlindungan amerika serikat dunia telah melepaskan sekitar 30000 tetragrams (1tetragram = 1 juta ton) ke atmosfer bumi. Dari sini kita bisa lihat betapa buruknya kondisi dunia sekarang. Bila ini terus berlanjutan efek-efek pemanasan global akan lebih parah.

            Lalu bagaimana cara menghentikan atau mengurangi pemansan global? Ini adalah beberapa cara yang semua orang termasuk anda bisa lakukan untuk membuat bum yang lebih baik.
  • ·         Jangan menggunakan kendaraaan yang menggunakan bensin ke tempat yang dapat terjangkau dengan berjalan kaki. Lagipula berjalan kaki juga lebih sehat.
  • ·         Matikan perabot listrik bila tidak digunkan. Mengurangi konsumsi likstrik bisa mengurangi pembakaran batu bara pada pembangkit lsitrik.
  • ·         Tanam pohon, menanam pohon bisa mengurangi karbon dioksida yang terlepas ke atmosfer Karen phon menyerap karbon dioksida.
  • ·         Ajak kerbat dan teman teman dekat anda untuk melakukan kegiatan yang bisa membantu bumi, seperti mendaur ulang, melakukan penanaman pohon, mengganti lampu dangan lampu hemat energy dan lain lain.